Semenjak blogku ketahuan Evie Tamala, komunikasiku dengan sang idola ini mulai terbuka. Dengan penuh kesungguhan, beliau menyatakan keterharuan sekaligus kekaguman atas keberadaan blog tersebut ( hehehehe..makin ngembang ajah ni hidung ).

Seperti halnya blog Pesona Evie Tamala yang tak dinyana bakal membuka jalur silaturahmi, maka secara tak disangka pula aku mendapati akun Evie Tamala di facebook. Dengan penuh percaya diri ( berlebihan ga sih? ) aku langsung add di facebook ku. Dan kembali Evie Tamala membukakan pintu silaturahmi untukku melalui jalur yang saat ini lagi booming di Indonesia. Silaturahmipun kembali terjalin, meskipun baru sebatas di dunia maya.

Adalah sebuah keinginan lama dari Evie Tamala untuk memiliki sebuah site, sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi dengan para penggemarnya, maka Evie Tamala pun membuka site pribadinya Namun sayang, karena satu dan lain hal, site ini tidak jadi dilanjutkan. Evie Tamala kemudian mencoba membuka site kedua dengan tim yang berbeda.

Jika Evie Tamala membuka sebuat site, jelas itu bukan untuk mencari popularitas, sebab semua popularitas sudah ada dalam genggamannya. Evie Tamala berkeinginan membuka site terutama adalah sebagai sarana komunikasi dan silaturahmi dengan para penggemarnya, selain juga sebagai salah satu wujud pengekspresian jiwanya yang penuh seni.

Alhamdulillah, lagi-lagi saya mendapatkan sebuah jalan untuk ‘ikut’ berpartisipasi di site Evie Tamala yang sampai saat ini masih dalam pembenahan ini. Saya ‘kenal’ dengan admin sitenya, dan sejauh ini untuk mengisi kekosongan, ( sampai saatnya nanti site ini di launching ) saya mendapat kesempatan untuk memberikan artikel sekedarnya.

Akhirnya, setelah 20 tahun ( sejak 1989 ) aku mengagumi seorang seniman yang penuh pesona, jalan untuk silaturahmi mulai bermunculan. Semoga, benih-benih silaturahmi ini akan tumbuh dan terjaga, hingga bunga dan buahnya indah menghias jiwa. Abi Sabila

0 komentar

Posting Komentar

 

Recent Posts

Blog Archive

Who is Evieter?

Evieta Lovers

Nada-nada Cinta

Mari dukung Evie Tamala untuk terus berkaya dengan hanya membeli kaset / cd / vcd dan atau dvd yang asli, bukan yang bajakan. Evieter